Penipuan Layanan XL Home di Garut, Polisi Ringkus Lima Pelaku

Penipuan Layanan XL Home di Garut, Polisi Ringkus Lima Pelaku

Polres Garut telah berhasil mengungkap dan menangkap kawanan penipu yang menyamar sebagai petugas layanan XL Home. Penangkapan yang berlangsung di wilayah Kecamatan Karangpawitan, Kabupaten Garut, ini berhasil membekuk lima orang pelaku, termasuk dua terduga utama, DR dan GO, serta tiga lainnya di Cimahi dan Bandung.

Kapolres Garut, AKBP Rohman Yongky Dilatha, mengungkapkan bahwa operasi penangkapan berlangsung efisien, kurang dari 24 jam setelah laporan diterima dari karyawan mitra XL Axiata. Selain itu, kerjasama yang baik antara XL Axiata dengan kepolisian setempat turut mempercepat proses penangkapan.

“Anggota saya langsung bergerak ke lapangan setelah masuk laporan dari karyawan mitra XL Axiata yang menginformasikan telah terjadi aksi penipuan terhadap sejumlah pelanggan layanan XL Home yang disertai dengan pengambilan perangkat secara ilegal di wilayah Kabupaten Garut,” ungkapnya, Jumat (24/11/2023).

Pelaku diketahui pelaku menggunakan modus operandi dengan berpura-pura menjadi petugas XL Home, mendatangi rumah pelanggan, dan mengambil perangkat layanan internet dengan alasan belum dilakukan pembayaran. 

Aksi ini telah merugikan PT XL Axiata, PT Iforte Solusi Infotek, dan PT Quantum Nusatama, dengan total kerugian sekitar Rp 14 juta, meskipun tidak ada kerugian material yang dialami oleh pelanggan.

AKP Ari Rinaldo, Kasat Reskrim Polres Garut, menyatakan bahwa pihaknya masih terus mendalami kasus ini untuk mengungkap apakah pelaku merupakan bagian dari sindikat dan terjadi di daerah lain. 

Ipda Andryan Yoga Pratama, Kanit Jatanras Polres Garut, juga mengimbau masyarakat untuk segera melapor ke Polsek terdekat jika mengetahui atau mencurigai aksi penipuan serupa.

Group Head Corporate Communications XL Axiata, Reza Mirza, menyampaikan apresiasi kepada Polres Garut atas respons cepat dan efektif dalam menanggapi laporan penipuan. 

Meskipun tidak ada kerugian material yang dialami pelanggan, XL Axiata tetap berkomitmen untuk melindungi pelanggan dari tindak kejahatan yang terkait dengan layanan telekomunikasi dan data.

“Kami berharap penangkapan ini bisa mengungkap secara tuntas operasi kriminal yang dilakukan para pelaku yang telah menganggu layanan XL Home di Garut,” ucap Reza Mirza. Untuk pencegahan lebih lanjut, XL Axiata menghimbau pelanggan untuk tidak ragu melaporkan kejadian mencurigakan terkait layanan mereka.

Sumber: Inilah.com